Kamis, 03 Desember 2009

Papa Mama Kuw

PapakuW
Galak buanget.. .. bisa bayangkan saya adalah anak perempuan satu2 nya, dan beliau punya banyak sekali peraturan untuk saya. Tidak boleh nyabut alis, tidak boleh make gelang kaki, tidak boleh merokok (tiga peraturan mutlak yang tidak boleh dilanggar sampai detik ini), dan larangan2 lainnya seperti ga boleh pakai pakaian aneh2, ga boleh pacaran, ga boleh pulang malem, dll (peraturan yang ini ada toleransinya kok).
Mengajarkan saya untuk mandiri dalam menjalani hidup. Harus bisa ganti bohlam lampu, nge bor, maku, plus ngajarin berbagai macam obeng dan tang serta kegunaannya… berguna juga semenjak saya harus nge kost
Papa suka banget sama bawang goreng entah bawang merah atau bawang putih, penyuka keju, suka banget nyetir (kalau udah ke jogya, pasti papa yang pegang kendali). Jarang curhat sama papa, tapi kita punya kontak batin yang dalam bgt, tidak perlu bicara papa tahu apa yang sedang terjadi sama saya..


MamaKuW
Bawel buangetttt…. Setiap pagi pasti sudah sibuk membangunkan anak2 nya, khusus untuk saya ditambah dengan embel2 “ayo cah ayu bangun, jangan keduluan sama matahari, nanti berat jodoh”… kalau ga bangun juga mulai deh teriak lagi “Ndoookkk bangun!!!!!!”, kalau tidak bangun juga, mama akan mulai mencium pipi saya sambil bilang “mama berangkat dulu ya”…. Dan dengan setengah sadar saya akan menjawab “heehhhhhhhh”.
Punya jiwa sosial yang sangat besar. Kadang saya diajak mama mendatangi desa2 pelosok untuk memberikan pengobatan gratis, atau mendatangi puskesmas2 di daerah padat penduduk. Kalau ngeliat anak jalanan, jangan harap mama akan kasih uang. Mama selalu menyediakan roti di tasnya untuk diberikan pada mereka. Kata mama jgn kasih uang, uang itu nanti diminta sama bosnya, kalau roti kan bisa mereka makan…


Papa selalu bilang, mama adalah “Wanita yang hebat, Istri Yang Hebat”, wah saya sampai terharu ketika mendengar pengakuan papa (karna saya tahu, papa tidak akan mengaku ke mama). Akhirnya saya memberitahu mama, dan jawaban mama “papa juga suami yang hebat, kalau enggak mana gue mau” huaaaaaaaaaaaaaa mama kuw methallllllll…..



Papa dan Mama KuW :
TerimaKasih sudah merawat saya dengan Kasih Sayang, mengajarkan arti cinta, tegar dalam hidup, dan berbagi pengalaman. I Love U Both

Tidak ada komentar: